Rabu, 30 Desember 2009

Zikir Akbar Bersama Ustadz H. Syukur


Alhamdulillah, dengan waktu yang terbatas dan persiapan seadanya akhirnya zikir akbar bersama Ustadz H. Syukur dari pos-pen AZ Azikro Jakarta dapat terlaksana. pada hari selasa tanggal 29 Desember 2009 / 12 muharram. Dalam rangka syi-ar Ustadz H. Syukur di Kota Batam yang hanya beberapa hari saja ini , akhirnya Masjid Qiblatain Perumahan Kapital Raya dan sekitranya ini dapat mengundang Ustadz H. Syukur untuk sudi dan melaksanakan zikir bersama warga Masjid Qiblatain Batam Center dan sekitarnya. Ba' dah sholat azhar Zikir Akbar Bersama Ustadz H. Syukur diawali dengan ta'uziah dari Ustadz H. Syukur dilanjutkan do' a dan zikir bersama. Ada sedikit yang 'mengelitik' ketika Ustadz H. Syukur memberikan ta' uziah. Ustadz H. Syukur sedikit menceritakan sejarah Qiblatain pada zaman Nabi Muhammad SAW. (tulisan mengenai sejarah Qiblatain sudah admin posting pada blog ini). Ustadz H. Syukur berharap pada masyarakat, baik yang hadir pada zikir ini maupun yang tidak agar jangan mempunyai qiblat dua arah cukup satu saja. Admin pribadi memaknainya ta'uziah singkat ini adalah untuk memajukan Masjid Qiblatain ini agar pembangunannya meningkat dan segala kegiatannya berjalan dengan lancar maka tidak perlu mengedepankan ego masing - masing sehingga membingungkan siapa yang akan diikuti. Yang betul ada semua ornamen yang terlibat didalam pengurus dan pengguna Masjid Qiblatain ini bersikap simpati dan komitmen serta bersinergi satu sama lainnya . Tidak perlu duduk dikepengurusan yang penting berbuat, subahanAllah...
SubahanAllah... walhamdulillah... ula... illa haillAllah, waulaahhu Akbar...
SubahanAllah... walhamdulillah... ula... illa haillAllah, waulaahhu Akbar...
SubahanAllah... walhamdulillah... ula... illa haillAllah, waulaahhu Akbar...
Semoga doa kita diijabah oleh Allah SWT, amien...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar